Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kuliah – Pernah butuh izin tidak masuk kuliah? Entah karena sakit, ada urusan keluarga mendadak, atau alasan penting lainnya, surat izin adalah hal yang wajib kamu buat.

Dimanapun tempat kamu berkuliah universitas swasta ataupun negeri, disaat kamu tidak bisa menghadiri perkuliahan penting untuk mengirimkan surat izin.

Melalui surat izin, dosen akan memahami alasan ketidakhadiranmu dan mencatat absensi sesuai prosedur yang berlaku.

Artikel ini akan membahas cara menulis surat izin yang sopan dan memberikan contoh surat izin tidak masuk kuliah.

Baca Juga : Contoh Surat Kuasa Urus ATM Hilang atau Terblokir

Ilustrasi Sekelompok Mahasiswa yang Sedang Mengerjakan Tugas
Ilustrasi Sekelompok Mahasiswa yang Sedang Mengerjakan Tugas – Sumber : Istock

Surat izin tidak hanya sebagai formalitas, tapi juga menunjukkan etika dan tanggung jawabmu sebagai mahasiswa. Surat izin juga menjadi bukti tertulis yang bisa membantu jika ada kebijakan kehadiran yang ketat di kampus.

Cara Menulis Surat Izin Tidak Masuk Kuliah

Ilustrasi Seorang Mahasiswa yang Sedang Membuat Surat Izin Tidak Masuk Kuliah
Ilustrasi Seorang Mahasiswa yang Sedang Membuat Surat Izin Tidak Masuk Kuliah – Sumber : Istock

Menulis surat izin yang baik bukanlah hal yang sulit. Yang perlu kamu perhatikan adalah bahasa yang sopan, singkat, dan jelas.

Berikut adalah beberapa poin penting yang perlu diperhatikan dalam menulis surat izin:

1. Tanggal Penulisan

Tuliskan tanggal pembuatan surat di bagian kanan atas, agar dosen tahu kapan surat tersebut dibuat.

2. Nama Penerima Surat

Sebutkan nama dosen atau pengampu mata kuliah yang dituju, dan tambahkan juga nama mata kuliah agar surat lebih spesifik.

3. Pembuka dan Alasan Ketidakhadiran

Jelaskan alasan mengapa Anda tidak bisa hadir di kelas, misalnya karena sakit atau keperluan mendesak. Gunakan bahasa yang sopan dan singkat.

4. Permintaan Maaf dan Harapan

Tambahkan permintaan maaf atas ketidakhadiran Anda, dan sampaikan harapan agar tetap bisa mengikuti materi yang tertinggal.

5. Penutup dan Nama Pengirim

Akhiri surat dengan ucapan terima kasih dan nama lengkap beserta nomor mahasiswa.

Tips Membuat Surat Izin Tidak Masuk Kuliah yang Efektif

Sebelum kita membahas contoh suratnya, ada beberapa tips yang perlu kamu perhatikan saat membuat surat izin:

  1. Jelaskan alasan ketidakhadiranmu dengan jelas dan singkat. Jadilah seorang mahasiswa yang jujur, hindari alasan yang dibuat-buat.
  2. Gunakan bahasa yang sopan dan formal.
  3. Sertakan nama lengkap, NIM, jurusan, dan mata kuliah yang kamu tempuh.
  4. Tanda tangani surat izin tersebut.
  5. Jika diperlukan, lampirkan bukti pendukung seperti surat keterangan dokter.

Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kuliah

Setelah kamu mengetahui bagaimana cara menulis surat izin tidak masuk kuliah dan apa saja tips – tips dalam pembuatannya, berikut ini merupakan Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kuliah yang bisa kamu jadikan sebagai referensi.

1. Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kuliah

Berikut ini merupakan Surat tidak masuk kuliah secara umum:

Kepada Yth.
Ibu/Bapak (Nama Dosen)
Dosen Mata Kuliah (Nama Mata Kuliah)
Fakultas (Nama Fakultas)
Universitas (Nama Universitas)

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: (Nama Mahasiswa)
NIM: (Nomor Induk Mahasiswa)
Kelas: (Nama Kelas atau Program Studi)

Ingin menyampaikan bahwa pada [tanggal ketidakhadiran], saya tidak dapat mengikuti perkuliahan mata kuliah (Nama Mata Kuliah) karena (alasan, misalnya sakit atau urusan keluarga mendesak). Untuk menjaga kelancaran perkuliahan, saya akan berusaha mempelajari materi yang tertinggal dan, jika diperkenankan, mengikuti sesi konsultasi agar tidak tertinggal.

Saya memohon maaf atas ketidakhadiran ini dan berharap dapat kembali aktif pada pertemuan berikutnya. Atas perhatian dan pengertiannya, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,
(Nama Mahasiswa)
(NIM Mahasiswa)

2. Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kuliah Karena Sakit

Berikut ini merupakan surat izin sakit untuk kuliah:

(Nama Universitas)
(Fakultas)
(Jurusan)

(Tempat), (Tanggal)

Yth. Bapak/Ibu (Nama Dosen)
Dosen Pengampu Mata Kuliah (Nama Mata Kuliah)

Dengan hormat,

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: (Nama Lengkap)
NIM: (Nomor Induk Mahasiswa)
Jurusan: (Nama Jurusan)
Dengan ini mengajukan permohonan izin tidak dapat mengikuti perkuliahan pada mata kuliah [Nama Mata Kuliah] yang Bapak/Ibu ampu pada hari (Hari), tanggal (Tanggal) pukul (Waktu) dikarenakan sakit.

Sebagai bukti, saya melampirkan surat keterangan dokter dari (Nama Rumah Sakit/Klinik).

Atas perhatian dan pengertiannya, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

(Tanda tangan)
(Nama Lengkap)

3. Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kuliah via Email

Berikut ini merupakan contoh surat izin via Email:

Subjek Email: Izin Tidak Hadir Mata Kuliah [Nama Mata Kuliah] – (Nama Mahasiswa)

Isi Email:

Kepada Yth. Ibu/Bapak (Nama Dosen)
Dosen Mata Kuliah (Nama Mata Kuliah)

Dengan hormat,
Saya, (Nama Mahasiswa), dengan NIM (NIM Mahasiswa), dari kelas (Nama Kelas) ingin mengajukan izin untuk tidak menghadiri perkuliahan pada tanggal (Tanggal Ketidakhadiran) dikarenakan (Alasan Ketidakhadiran). Saya memohon maaf atas ketidakhadiran ini dan akan berusaha untuk mengejar materi yang tertinggal.

Hormat saya,
(Nama Mahasiswa)
(NIM Mahasiswa)

4. Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kuliah Dalam Bahasa Inggris

Berikut ini contoh surat izin dengan menggunakan Bahasa Inggris:

To:
(Professor’s Name)
Lecturer of (Course Name)
Faculty of (Faculty Name)
(University Name)

Dear Professor (Last Name),

I am writing to inform you that I, (Your Name), a student in (Your Class/Program) with Student ID (Your Student ID), will be unable to attend the (Course Name) class on (Date of Absence) due to (reason, such as illness or family emergency).

apologize for my absence and assure you that I will catch up on any missed materials. I hope to rejoin the class on the next scheduled session. Thank you for your understanding and consideration.

Sincerely,
(Your Name)
(Your Student ID)

Baca Juga : Contoh CV Mahasiswa Magang di Perusahaan Terbaru 2024

5. Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kuliah karena Mengikuti Kegiatan Organisasi

Bagi kamu yang memegang peran di sebuah organisasi, berikut ini merupakan contoh surat izin karena mengikuti kegiatan organisasi:

(Nama Universitas)
(Fakultas)
(Jurusan)

(Tempat), (Tanggal)

Yth. Bapak/Ibu (Nama Dosen)
Dosen Pengampu Mata Kuliah (Nama Mata Kuliah)

Dengan hormat,

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama: (Nama Lengkap)
NIM: (Nomor Induk Mahasiswa)
Jurusan: (Nama Jurusan)
Dengan ini mengajukan permohonan izin tidak dapat mengikuti perkuliahan pada mata kuliah (Nama Mata Kuliah) yang Bapak/Ibu ampu pada hari (Hari), tanggal (Tanggal) pukul (Waktu) dikarenakan harus mengikuti kegiatan (Nama Kegiatan) yang diselenggarakan oleh (Nama Organisasi).

Sebagai bukti, saya melampirkan surat tugas dari (Nama Organisasi).

Atas perhatian dan pengertiannya, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

(Tanda tangan)
(Nama Lengkap)

Nah, itulah tadi bagaimana cara membuat surat izin tidak masuk kuliah, tipsnya, dan juga Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kuliah.

Simak artikel informatif lainnya di jktliving.com !

Baca Juga : Contoh Soft Skill dan Hard Skill Pada CV yang Menarik Bagi HRD